Pastikan KSM Lancar, Pengawas Madrasah Lakukan Monitoring Pelaksanaan KSM di MTsN 2 Kediri
2 min read
Kab. Kediri (MTsN 2) Dalam upaya meningkatkan prestasi peserta didik di lingkungan madrasah, Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kediri melalui tim pengawas Madrasah telah melaksanakan monitoring dan evaluasi terhadap kompetisi sains Madrasah yang diselenggarakan di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kediri.
Kompetisi Sains Madrasah (KSM) merupakan ajang bergengsi yang bertujuan untuk meningkatkanS minat dan kemampuan siswa madrasah dalam bidang sains dan teknologi yang terintegrasi dengan pengetahuan keislaman. MTsN 2 Kediri dipilih sebagai tuan rumah kompetisi ini karena memiliki fasilitas yang memadai dalam menggelar kegiatan serupa sebelumnya.
Pengawas madrasah dari Kemenag Kabupaten Kediri, Sabilal Rosad, memantau rangkaian kegiatan kompetisi sains madrasah di MTsN 2 Kediri dan melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan KSM di hari ketiga yang pesertanya dari Madrasah Ibtidaiyah. Peserta dari MI se Kabupaten Kediri wilayah selatan itu melaksanakan kompetisi di Madrasah ini pada sesi 1 dan sesi 2.
Pengawas madrasah pada Kementerian Agama Kabupaten Kediri itu menyatakan, “Monitoring dan evaluasi yang dilakukan oleh pengawas madrasah ini sangat penting untuk memastikan bahwa kompetisi sains madrasah berjalan dengan baik dan sesuai standar yang ditetapkan. Dengan adanya pengawasan yang ketat, kita dapat memastikan bahwa kompetisi ini benar-benar fair dan memberikan manfaat yang optimal bagi peserta didik dan madrasah di Kabupaten Kediri.” Sementara itu Kepala MTsN 2 Kediri, Jamiluddin, secara terpisah menyampaikan bahwa pelaksanaan KSM yang menggunakan Computer Base Test (CBT) ini telah melalui persiapan yang matang dan pelaksanaannya dipastikan tidak ada intervensi manapun yang berupaya menjadikan peserta mendapatkan nilai tinggi.
Kompetisi sains madrasah di MTsN 2 Kediri telah berlangsung sejak hari Sabtu dan Minggu lalu serta hari ini terakhir telah diikuti oleh ratusan peserta didik dari berbagai madrasah di Kabupaten Kediri. Melalui monitoring dan evaluasi yang dilakukan oleh tim pengawas madrasah Kemenag Kabupaten Kediri, diharapkan kompetisi sains madrasah semakin berkualitas dan mampu mendorong minat serta prestasi peserta didik dalam bidang sains dan teknologi yang terintegrasi dengan pengetahuan Islam.( Jamil/ Kholid)