Festival Student PAI Tingkat SD se-Kabupaten Kediri, Meriahkan Peringatan Isro’ Mi’roj dan Sambut Bulan Suci Ramadhan 1446H
1 min read

Kab. Kediri ( Inmas) Dalam rangka memperingati Isro’ Mi’roj Nabi Muhammad SAW dan menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1446H, hari Sabtu (25/1) Seksi Pendidikan Agama Islam (PAIS) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Kediri menggelar Festival Student PAI Tingkat SD se-Kabupaten Kediri.
Acara yang berlangsung di aula serbaguna Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kediri ini diikuti oleh 208 peserta dari 26 Kecamatan di Kabupaten Kediri. Para peserta berkompetisi dalam enam cabang lomba, yang meliputi;
- Lomba MHQ
- Lomba CCQ,
- Lomba PILDACIL
- Lomba ADZAN
- Lomba MTD, dan
- Lomba PUISI ISLAMI
Acara di buka oleh PLT. Kepala Seksi PAIS Kankemenag Kabupaten Kediri Sugeng Prasetyo. Dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi atas antusiasme para peserta dan dukungan dari para pendamping serta orang tua.
“Festival ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai keislaman sejak dini sekaligus menggali potensi siswa dalam berbagai bidang keagamaan. Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus memperdalam pemahaman agama,” ungkapnya.
Festival ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga momentum untuk mempererat silaturahmi antar peserta . Para pemenang dari setiap cabang lomba mendapatkan penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas bakat dan usaha mereka.
Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan semangat kepada para siswa untuk lebih mencintai ajaran Islam serta mempersiapkan diri menyambut bulan suci Ramadhan dengan hati yang lebih bersih dan penuh semangat.(Paulo/Indra/ Pras)

