Hadir Sebagai Inspirasi
Kab. Kediri ( Inmas) Edukasi kepada remaja usia sekolah agar lebih baik dalam mengelola emosi dan matang secara mental dalam mengambil keputusan menikah sangatlah penting dalam membangun ketahanan keluarga. Kali ini, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kediri melalui KUA Kec. Plemahan menggelar Kegiatan Bimbingan Pra Nikah Bagi Remaja Usia Sekolah (BRUS) di MTs. Al-Muttaqin, Kamis, 14 Maret 2024.
Kepala KUA Kec. Plemahan Nadhirin mengatakan bahwa, kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya pemerintah untuk mencegah pernikahan dini di kalangan remaja. Nadhirin banyak menyampaikan ilustrasi kasus yang telah terjadi terkait dengan pernikahan di bawah umur. Dengan studi kasus semacam ini, siswa-siswi MTs. Al-Muttaqin diharapkan mampu mengambil pelajaran sekaligus termotivasi untuk fokus belajar, membangun diri (self building), dan membentengi diri dari hal-hal yang tidak diinginkan.
“Tidak usah terburu-buru mencari pacar atau pasangan. Kalau kalian ingin mendapatkan pasangan yang baik maka perbaikilah diri kalian dulu. Orang yang baik itu akan berjodoh dengan yang baik. Begitu pula sebaliknya, orang yang jelek atau tidak baik akan mendapatkan yang tidak baik pula.” tutur H. Nadhirin dengan menyitir QS. An-Nur:26.
Dalam kegiatan BRUS ini, Nadhirin didampingi oleh para Penyuluh Agama Islam Kecamatan Plemahan. Penyuluh Agama, yang dalam hal ini diwakili oleh Hasan Arifin menambahkan sedikit materi tentang pentingnya penguatan Moderasi Beragama. Hasan menyebutkan pentingnya moderasi beragama di kalangan siswa dibuktikan dengan masuknya nilai toleransi dan wasathiyah dalam semua mata pelajaran yang dipelajari di madrasah.
Tentang moderasi beragama, Hasan juga menyebutkan bahwa salah satu indikator penting dari sikap moderasi adalah dengan berperilaku anti kekerasan. Perilaku anti kekerasan di kalangan siswa ini diantaranya dapat diwujudkan dengan menghindari bullying (perundungan). Etika dan akhlak adalah ruh dari sikap moderasi itu sendiri.
Kunjungan tim KUA ini bertepatan dengan kegiatan Pondok Ramadhan 1445 H di MTs. Al-Muttaqin. Siti Noer Khotimah, Sselaku kepala madrasah menyampaikan terimakasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Tim Sosialisasi dari KUA Kec. Plemahan karena telah berpartisipasi aktif dan berkenan hadir dalam kegiatan. Baik Kepala KUA maupun Kepala Madrasah berharap kegiatan kolaborasi semacam ini bisa terus berlanjut, yakni dalam rangka menyiapkan generasi yang bahagia, unggul dan berkualitas khususnya di wilayah kecamatan Plemahan.( Pl/Nad)
#KementerianSemuaAgama