5 Maret 2025

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA

KABUPATEN KEDIRI

Buka Acara MILAD MAN 2 Kediri, Kepala Kantor: Pertahankan Prestasi Lebih Sulit Daripada Meraih

2 min read

Kab. Kediri (Inmas) Dalam minggu-minggu ini, merupakan momentum yang sangat istimewa sekaligus menyibukkan bagi keluarga besar MAN 2 Kediri.

Karena dalam sepekan ini seluruh warga MAN 2 Kediri memperingati  hari jadinya yang ke 45 tahun.

Berbagai macam kegiatan dilaksanakan untuk memeriahkan peristiwa bersejarah yang  telah mewarnai perjalanan panjang MAN 2 Kediri, sebagai salah satu lembaga pendidikan  berciri khas Islam yang turut berperan dalam mencerdaskan anak bangsa.

Diantaranya Olimpiade yang diikuti siswa-siswi kelas 9 SMP/MTs Wilayah Kabupaten Kediri, Lomba Drumband, Jalan Sehat, Bakti Sosial. Peringatan MILAD ke 45 akan ditutup dengan lomba tumpeng antar kelas yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 25 Februari 2023.

Kegiatan Jalan Santai yang dilaksanakan pada hari Rabu (22/2) merupakan puncak kegiatan yang dilaksanakan oleh MAN 2 Kediri. Acara ini selain melibatkan seluruh warga MAN 2 Kediri,.juga melibatkan guru dan siswa MTsN 3 Kediri yang merupakan bertetangga dengan MAN 2 Kediri.

Turut hadir dalam acara ini Kasubbag TU Musyadad, dan Kasi Pendma Abdullah Rosyad.

Kegiatan yang diikuti sekitar 1.500 peserta ini di buka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kediri  Achmad Fa’iz.

Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa, usia 45 merupakan usia yang sangat matang bagi MAN 2 Kediri. Usia yang bisa dibilang dalam puncak karier dan prestasi.

Maka tidaklah heran kalau dia usianya yang ke 45 tahun, MAN 2 Kediri telah meraih berbagai prestasi dan kemajuan yang sangat membanggakan dan menggembirakan. Mulai dari insfratruktur yang sudah sangat memadai, jumlah siswa yang lebih dari 1000 orang, serta prestasi akademik dan non akademik yang diraih oleh MAN 2 Kediri,baik regional maupun nasional, ujarnya.

Namun demikian, beliau tetap mengingatkan seluruh warga MAN 2 Kediri, terutama dewan guru untuk tidak henti-hentinya melakukan terobosan dan inovasi, sehingga prestasi-prestasi besar yang telah digenggamnya tetap dipertahankan. Karena kata pepatah lebih mudah meraih daripada mempertahankan, ungkapnya.

Sebelumnya Kepala MAN 2 Kediri Murwono dalam sambutannya menyampaikan, diusia MAN 2 Kediri yang ke 45, banyak prestasi dan kemajuan- kemajuan yang telah dicapai oleh pihaknya. Mulai dari sarana pendidikan yang sangat memadai, juga prestasi-prestasi yang diukir oleh siswa-siswi MAN 2 Kediri, serta tingkat kepercayaan masyarakat menyekolahkan putra-putrinya di MAN 2 Kediri yang sangat tinggi. Hal ini ditandai dengan jumlah siswa MAN 2 Kediri yang terus meningkat setiap tahun, ungkapnya.

Oleh karena itu Murwono menyampaikan penghargaan dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Dewan Guru, Tenaga Kependidikan, Komite, Siswa atas kerja keras dan kerjasamanya selama ini, sehingga bisa membawa MAN 2 Kediri menjadi salah satu Madrasah yang unggul di Kabupaten Kediri.( Paulo/SF)

Kepala Kantor memberangkatkan peserta jalan santai ( ff atas )

Kepala Kantor, Kasubbag,Kasi Pendma, bersama Kamad MAN 2 Kediri dan Kamad MTsN 3 Kediri melepaskan burung merpati ke udara (ft. bawah)

Kepala Kantor didampingi Kasubbag TU dan Kasi Pendma ikut Jalan Santai sejauh 3 km( ft.aras)

Kepala Kantor memberikan hadiah utama berupa sebuah kulkas 2 pintu kepada peserta jalan santai yang mendapatkan undian kupon.(ft.bawah)

 

 

 

 

 

 

 

 

HUMAS KANKEMENAG KAB.KEDIRI | Newsphere by AF themes.